Social Icons

Minggu, 07 April 2013

Merawat Wajah Kering

Wajah kering merupakan suatu kondisi pada kulit yang kekurangan air atau dehidrasi. ada beberapa faktor yang dapat membuat wajah kekurangan air (kelembaban)  diantaranya faktor cuaca, genetik dan tentunya kekurangan cairan. Kulit wajah yang kering dapat mengganggu kenyamanan kamu lhoo :) Biasanya kamu terasa wajah terasa kusam atau tidak bersinar. Ada beberapa faktor dari segi perawatan wajah yang bisa membuat wajah kering seperti penggunaan sabun antiseptik, penggunaan air dengan suhu yang terlalu panas atau air terlalu dingin. Biasanya pada saat kondisi tersebut kulit wajah maupun tubuh langsung kehilangan kelembaban dalam tubuh.

Ada beberapa perawatan dari alam yang bisa membantu merawat wajah atau tubuh kering diantaranya ..
  • Madu
Madu merupakan hasil produksi lebah yang dihasilkan dari sari - sari tanaman. ternyata madu mempunyai kandungan moisterazer yang tinggi sehingga bisa digunakan pada kulit yang kering. seperti digunakan untuk berendam, masker, dan lain - lain. di Oriflame juga ada lhoo produk yang terbuat dari madu alami yang disulap menjadi cleanser, night cream, shower cream, samphoo, conditioner dan sebagainya.

 photo url_zps4b342f3d.gif
  • Susu
Susu juga bisa menjadi alternatif untuk menangani kulit kering. Anda bisa mencoba susu sapi, karena di susu sapi terkandung lemak yang dapat menghidrasi kulit wajah. Selain itu mengandung vitamin A dan D yang berkhasiat untuk melembutkan kulit. Bahkan kulit mati bisa tergantikan dengan lapisan kulit terbaru karena susu mengandung Asam Beta Hydroxy. Susu bisa di aplikasikan untuk berendam, masker, dan pembersih wajah. Ternyata susu juga bisa mengurangi kantong pada mata juga lhoo :)
  • Avocado
Alpokat atau avocado mengandung lemak jenuh pada kandungan daging buah. Alpokat sudah terkenal digunakan sebagai perawatan kulit kering sehingga saya menulis sedikit saja. karena sudah banyak penulis. Alpokat bisa digunakan sebagai masker wajah dan juga rambut lhoo :)
 photo blended-gajikantor-orange-300_zpscfdcca21.jpg

Untuk rangkaian produk modern sudah banyak diantaranya seperti body butter, body lotion dan sebagainya..

Selamat Mencoba :)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Budayakan berkomentar yah, monggoo :